Jersey Limited Edition Jelajah Timur 2022
Charity run – Jelajah Timur telah menjadi sebuah ajang lari amal yang dinanti-nanti setiap tahunnya. Dengan mengusung misi pemenuhan akses air bersih untuk kesetaraan anak-anak terutama anak perempuan di NTT, event ini telah berhasil mengumpulkan lebih dari 6 milyar dana dari puluhan ribu donatur. Dana ini diimplementasikan melalui proyek akses air bersih yang saat ini sudah terbangun di 12 desa terpelosok di NTT.
Tidak hanya dengan berlari, kamu juga bisa membantu terus misi ini dengan membeli produk jersey limited edition Jelajah Timur 2022!
Bahan: premium Jersey Trijee
*Warna pada produk dapat berbeda, bergantung pada pengaturan layar dan pencahayaan.
SIZE CHAT ADA PADA GAMBAR
Kamu wajib banget masukin ini ke keranjang belanjamu karena jerseynya unik banget dengan kekhasan negeri NTT yang kaya adat budaya sebagai kenang-kenangan kamu mengikuti misi kebaikan ini!
Hasil penjualan jersey ini tentu saja akan dimasukan sebagai dana tambahan proyek akses air bersih di tahun-tahun mendatang.
Mari dorong kesetaraan dengan memberikan hak dasar anak-anak di NTT!