Surabaya, 26 September 2022 – Pelatihan kerja IT bagi kaum muda bisa jadi solusi atas jarak permintaan pasar dengan ketersediaan tenaga kerja. Namun, tidak semua calon talenta digital bisa mengakses pelatihan atau pendidikan yang mumpuni, terutama di tengah kondisi ekonomi usai pandemi COVID-19.
Demi membantu mengatasi permasalahan ini, Yayasan Plan International Indonesia (Plan Indonesia), didukung oleh Lenovo Foundation, organisasi filantropi Lenovo, meluncurkan program pelatihan bertajuk Youth Excellence for Smart Technology (YESTECH) di Surabaya, Jawa Timur. Hingga 2023, akan ada 250 orang muda (18-29 tahun) yang bisa mengikuti pelatihan IT profesional, dengan 60 persen di antaranya perempuan dan sebagian merupakan penyandang disabilitas.
Dini Widiastuti, Direktur Eksekutif Plan Indonesia, menyampaikan, inisiatif yang didukung oleh Plan International Hong Kong ini dilaksanakan agar talenta digital dari berbagai kalangan ekonomi Surabaya bisa bersaing di dunia teknologi. Sejak 2010, Plan Indonesia berinovasi melalui program Ketenagakerjaan dan Kewirausahaan Kaum Muda, agar semakin banyak talenta muda yang bisa mengakses pelatihan dan bantuan kerja.
“Kami berharap agar kaum muda Surabaya bisa memanfaatkan kesempatan ini semaksimal mungkin dan menjadi bagian dari angkatan kerja yang kompetitif,” ujar Dini.
Program pelatihan YESTECH menawarkan empat pilihan kursus, yaitu Digital Marketing, Web Programming, Computer Network, atau Hardware Repair. Setiap angkatan peserta akan menjalani pelatihan teknis dan soft skill selama 100 hari, kemudian dihubungkan dengan perusahaan mitra Plan Indonesia melalui kegiatan link and match. Selama pelatihan, peserta bisa memanfaatkan alat latihan perbaikan piranti keras (hardware) yang disediakan oleh Lenovo Foundation secara gratis.
Budi Janto, General Manager Lenovo Indonesia, menyampaikan dukungan organisasinya terhadap peningkatan kemampuan kaum muda.
“Lenovo Foundation berbahagia karena bisa berkolaborasi untuk pertama kalinya dengan Plan Indonesia melalui YESTECH di Surabaya. Dengan tujuan menghadrikan teknologi yang lebih pintar kepada semua kalangan (Smarter Technology to All), kami berkomitmen untuk memberdayakan komunitas lokal melalui penyediaan teknologi dan kesempatan. Kami berharap bisa melihat lebih banyak talenta IT yang memiliki kemampuan perbaikan hardware, web development, digital marketing, atau computer networking yang luar biasa di masa depan digital melalui kolaborasi ini,” ujar Budi Janto.
Pelaksanaan pelatihan YESTECH juga mendapat dukungan dari Pemerintah Kota Surabaya. Setiap peserta nantinya bisa menggunakan Broadband Learning Centre yang tersebar di penjuru kota untuk menjalani pelatihan secara hybrid.
Untuk informasi lebih lengkap, kunjungi Instagram.com/kitakerja.id.
—-
Sekilas tentang Yayasan Plan International Indonesia (Plan Indonesia)
Plan International telah bekerja di Indonesia sejak tahun 1969 dan resmi menjadi Yayasan Plan International Indonesia (Plan Indonesia) pada tahun 2017. Kami bekerja untuk memperjuangkan pemenuhan hak anak dan kesetaraan bagi anak perempuan. Plan Indonesia melaksanakan kegiatannya melalui empat program: Perlindungan dan Pengembangan Anak, Kesehatan Pemuda dan Badan Pemuda, Ketenagakerjaan dan Kewirausahaan Pemuda, dan Kesiapsiagaan Bencana dan Tanggap Kemanusiaan. Kami bekerja di 7 provinsi, antara lain Nusa Tenggara Timur, Nusa Tenggara Barat, Sulawesi Tengah, Sulawesi Utara, DKI Jakarta, Jawa Tengah dan Jawa Barat, dengan target pemberdayaan 1 juta anak perempuan. Selain itu, Plan Indonesia juga mengasuh 36 ribu anak perempuan dan laki-laki di Nusa Tenggara Timur. Informasi lebih lanjut: plan-international.or.id
About Lenovo
Lenovo (HKSE: 992) (ADR: LNVGY) is a US$70 billion revenue global technology powerhouse, ranked #171 in the Fortune Global 500, employing 75,000 people around the world, and serving millions of customers every day in 180 markets. Focused on a bold vision to deliver smarter technology for all, Lenovo has built on its success as the world’s largest PC company by further expanding into key growth areas including server, storage, mobile, solutions and services. This transformation together with Lenovo’s world-changing innovation is building a more inclusive, trustworthy, and sustainable digital society for everyone, everywhere. To find out more visit https://www.lenovo.com,and read about the latest news via our StoryHub.
Kontak Media:
Masajeng Rahmiasri (Ajeng)
Program Communication Specialist
Masajeng.rahmiasri@plan-international.org
08170040274